KULINER UP NORMAL
KULINER INI MASIH UP NORMAL
Keunikan dari warung UP NORMAL
PERTAMA
Warung Upnormal ini hadir menjawab kegelisahan para pelanggan warkop Indomie pada umumnya.
Di warkop biasa, pelanggan tak leluasa mendapat tempat duduk, hanya ada kursi kayu memanjang seadanya. Tak ada colokkan, TV LCD, meja, kursi, sofa, dan juga AC. Tak hanya itu, tempat makan ini menyediakan beberapa permainan seperti Uno dan monopoli sehingga orang bisa menunggu pesanan sembari bermain. Semua itu ada di Warung Upnormal walau makanan yang mereka jual “cuma” olahan indomie.
KEDUA
Menu yang tidak biasa.
Mie upnormal adalah mie yang diolah di atas pakem warung kopi kebanyakkan. Berikut 2 olahan favorit saya diantara total 4 olahan yang disodorkan.
Indomie upnormal menggunakan kuah khusus yang diracik sendiri. Sehingga menghadirkan kuah tipis bercita rasa gurih. Dilengkapi pilihan toping “nyleneh” kualitas terbaik di kelasnya.
Mau contoh?
Indomie dengan telor 3/4 matang dan sosis. Sungguh menggoda. Dan tentu di luar ekspektasi saya.
Atau mau coba indomie gokil. Alias Indomie goreng kikil.
Indomie bertabur kikil yang begitu empuk. Diolah dan direbus berjam-jam supaya mendapat tingkat kelunakkan yang pas. Tidak lenjeh apalagi berlendir. Bermandikkan bumbu rempah pedas yang siap menggoyang lidah.
Sesuai yang sudah saya sebut tadi. Juara di kelasnya.
Bagi yang tak ingin menyantap indomie ada menu lain yang bisa masuk rekomendasi. Roti bakar contohnya.
Pilihan roti bakarnya ada 2 : roti bakar biasa atau roti bakar gandum.
KETIGA
Mari kita bahas menu minuman. Menu minuman yang disajikkan cukup unik. Bahkan berani. Cukup banyak varian menu minuman yang bisa dipilih. Mulai dari kopi instan, nutrisari, susu aneka rasa, aneka mojito, yakult, dan coklat.
Jangan khawatir. Sedikit di atas harga yang disodorkan warkop kebanyakkan. Sebagai ilustrasi, Indomie upnormal bisa ditebus seharga Rp 12.500,00 perak. Susu murni/aneka rasa di kisaran Rp 8.500,00 perak. Coklat dan yakult leci tadi cukup ditebus dengan Rp 12.000,00 saja. Terjangkau, bukan?
Akhirnya sampai pada sebuah kesimpulan: Warung ini benar-benar konsisten, sesuai dengan namanya. Upnormal.
KULINER UP NORMAL
Reviewed by Unknown
on
16.43
Rating:
Reviewed by Unknown
on
16.43
Rating:




Tidak ada komentar